Tuesday, February 11, 2020

Internet sebagai Korannya Era Digital

Di era digital dan globalisasi seperti sekarang ini, giat kemajuan perkembangan teknologi menjadi kian tak terbendung. Kehadiran berbagai teknologi canggih dengan harapan memudahkan keberlangsungan hidup manusia, serta mensejahterakan manusia itu sendiri tentunya. 

Seiring dengan perkembangan tersebut, internet menjadi salah satu teknologi vital dan dapat diakses melalui banyak media, seperti Smartphone, laptop, komputer dan lainnya. Internet menjadi prioritas utama di sekolah-sekolah, lembaga pemerintahan serta instansi lainnya. 

Namun taukah anda, berdasarkan hasil laporan survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJI) pada tahun 2018 mengungkapkan data penetrasi dan profil perilaku pengguna internet di Indonesia.

Dari laporan tersebut juga diungkapkan penetrasi penggunaan internet berdasarkan umur, dari hasil rilis APJI yang di terima Okezone pada Rabu 22 Mei 2019 pengguna internet terbanyak adalah usia 15-19 tahun dan diikuti oleh pengguna kedua di usia 20-24 tahun. 

Berdasarkan survei tersebut, generasi Milenial mendominasi penggunaan internet di Indonesia. Lantas bagaimana dengan perkembangan Literasi? Perkembangan literasi (kemampuan membaca, menulis atau berbicara) justru akan lebih mudah dan simple.

Pada dasarnya kehadiran Internet dan Smartphone justru menurunkan minat membaca berita di media cetak seperti koran atau majalah cetak mingguan bagi generasi muda atau Generasi Milenial yang disebut sekarang ini.

Kehadiran teknologi tidak semata-mata memberikan dampak positif, terlihat jelas dengan perkembangan teknologi sekarang ini, media cetak seperti koran dan majalah cetak menjadi jarang peminat, alhasil banyak koran yang terbengkalai dan hanya menghasilkan sampah yang kemudian mencemari lingkungan.

Namun, adakah solusi mengatasi hal tersebut dan kemudian  membuat literasi tetap tinggi? Mungkin jawabannya hanya satu, yaitu kemauan dan niat untuk membangun dan memajukan. Terkait hal tersebut kita tidak bisa berpangku tangan dan diam di tempat.

Ketika teknologi semakin maju dan berkembang maka itu merupakan tugas bagi kita agar turut serta maju dan selangkah dengannya. Maka ikutilah perkembangan zaman, di era digital seperti sekarang penggunaan website merupakan solusi dan alternatif untuk memajukan literasi media di era digital yang semakin canggih seperti sekarang.

Hadirnya website merupakan keuntungan besar dimana informasi dengan mudah kita dapatkan tanpa harus membeli koran dan menserakkannya kemudian. Informasi dan berita yang kita dapatkan di website akan lebih cepat dipublikasikan daripada koran atau majalah mingguan.

Cakupan informasi di websitepun tidak hanya berbicara sekitar suatu objek saja, namun website hadir dengan berbagai informasi sekarang, seperti berita, majalah, beasiswa, info luar negeri dan bahkan informasi tentang dunia sekalipun.

Hal itu justru sangat berbeda dan berbanding terbalik dengan koran atau majalah yang hanya menceritakan tentang satu objek saja. Selain itu jika penggunaan website juga dapat membangun literasi dikalangan Milenial.

Generasi Milenial merupakan generasi yang sangat dekat dengan Internet dan website tentunya. Maka dari itu website menjadi harapan untuk membangun literasi media di era digital seperti sekarang ini.

Di era digital seperti sekarang ini membangun literasi dapat dilakukan dengan menggunakan internet dan mengikuti arah perkembangan teknologi, dari paparan tersebut website merupakan sebuah solusi yang ampuh untuk memberantas dan membangun literasi di Indonesia yang rendah.

0 komentar

Post a Comment